6 Hal Penting Saat Pesan Tiket Pesawat Online

Jika kamu berencana menggunakan pesawat terbang sebagai transportasi ketika berlibur, saat ini sudah tersedia layanan pesan tiket pesawat online, loh. Kamu bisa melakukannya darimana saja dengan mudah dan dalam waktu yang sangat cepat.

Namun, ada beberapa hal yang penting untuk diperhatikan sebelum dan setelah memesan tiket secara online. Beberapa hal penting ini harus kamu pahami dengan baik untuk mendukung momen liburanmu menjadi semakin nyaman dan aman.

Apa saja hal penting yang harus diperhatikan dalam pesan tiket pesawat online tersebut? Ikuti penjelasan selengkapnya, yuk!

pesan tiket pesawat online

6 Hal Penting Saat Pesan Tiket Pesawat Online yang Perlu Diperhatikan

Jika kamu sudah mengetahui maskapai apa yang akan dipilih untuk menemani perjalanan liburan, selanjutnya kamu perlu memperhatikan beberapa hal penting berikut jika melakukan pemesanan tiket secara online.

1. Perhatikan usia penumpang

Hal yang wajib dipahami jika akan memesan tiket secara online adalah usia penumpang. Hal ini penting diperhatikan karena pengertian usia bayi, anak-anak, dan orang dewasa tidak sama dengan patokan usia yang digunakan oleh maskapai penerbangan.

Secara umum, kategori penumpang bayi berlaku untuk seseorang yang berusia dibawah dua tahun. Sedangkan kategori penumpang anak-anak adalah seseorang yang berusia 2-12 tahun.

Sementara itu, seseorang yang berusia 12-60 tahun dikategorikan sebagai penumpang dewasa dan seseorang berusia diatas 60 tahun dikategorikan sebagai penumpang lansia. Dengan begitu, perhatikan usia anggota keluarga sebelum memesan tiket penerbangan, ya.

2. Cek barang bawaan

Secara umum, maskapai penerbangan akan memberikan kapasitas maksimal bagasi kabin adalah 7 kg. Bagasi kabin yaitu ruang di atas tempat duduk penumpang, yang mana jika ada 3 penumpang dalam satu baris tempat duduk, maka bagasi akan dibagi untuk 3 orang itu.

Nah, tujuan pengecekan barang bawaan adalah mengetahui perlu tidaknya menggunakan bagasi pesawat. Hal ini sangat penting dilakukan karena jika barang bawaan terlalu banyak atau lebih dari 7 kg, maka mau tidak mau kamu harus menyimpannya di bagasi pesawat.

Jika kamu menggunakan fasilitas bagasi pesawat, maka kamu harus mengantre di check-in counter untuk membayar biaya bagasi tambahan. Tetapi jika kamu memesan tiket secara online di Traveloka, Kamu juga bisa sekaligus memesan bagasi tambahan tersebut.

3. Pahami bahwa e-ticket hanya berisi kode booking

Hal penting selanjutnya adalah memahami apa yang tertulis di dalam e-tiket. Saat melakukan pemesanan tiket pesawat secara online, kamu akan mendapatkan e-tiket yang dikirim melalui email. Nah, perlu diketahui bahwa itu hanyalah kode booking tiket saja.

Kode booking merupakan bukti bahwa kamu telah berhasil melakukan pembelian tiket pesawat. Kode booking tersebut berisi enam digit huruf atau angka secara acak. Kamu bisa melihat kode tersebut melalui email atau aplikasi online travel agent (OTA) yang digunakan.

4. Tukarkan kode booking dengan boarding pass

Oleh karena dalam e-tiket hanya berisi kode booking, maka kamu perlu menukarkannya dengan boarding pass agar bisa masuk ke dalam pesawat. Dalam penukaran kode booking ini ada tiga cara yang bisa kamu pilih ketika akan melakukannya.

Pertama, lakukan di check-in counter jika barang bawaan lebih dari 7 kg. Kedua, lakukan check-in biasa jika kamu hanya membawa tas atau koper kecil saja. Ketiga, gunakan online check-in melalui aplikasi OTA atau situs resmi maskapai dan print boarding pass di rumah.

5. Ketahui gate masuk yang ada di kode penerbangan pesawat

Setelah memiliki boarding pass, tentunya kamu sudah bisa menaiki pesawat pesananmu. Namun, ada satu hal yang tak kalah penting untuk diperhatikan. Hal tersebut adalah di mana letak gate masuk yang tepat sesuai kode penerbangan pesawat yang dipesan.

Jika kamu sudah membawa identitas diri untuk verifikasi dengan data di boarding pass, kamu bisa segera menuju ke boarding gate untuk menemukan pesawat yang akan dinaiki. Cocokkan kode penerbangan dengan layar jadwal keberangkatan untuk menemukannya.

6. Perhatikan ada tidaknya larangan membawa makanan

Setelah semuanya beres, satu hal penting yang harus kamu taati sebelum menaiki pesawat adalah ada tidaknya larangan membawa makanan. Hal ini karena setiap maskapai memiliki peraturan yang berbeda mengenai makanan dan minuman yang boleh dibawa penumpang.

Secara umum, membawa makanan ringan seperti wafer atau biskuit bukanlah masalah besar. Namun, makanan berbau tajam seperti durian tentu saja dilarang dibawa ke dalam kabin pesawat karena bisa mengganggu kenyamanan penumpang lain.

Selain memerhatikan larangan membawa makanan pribadi, kamu juga harus melihat tiket yang kamu miliki. Hal ini karena pada tiket full service, penumpang akan mendapatkan makanan dan minuman di dalam pesawat yang akan diantarkan langsung ke kursi terkait.

Itulah 6 hal penting yang harus diperhatikan saat pesan tiket pesawat online. Semoga informasi ini bermanfaat bagi kamu yang baru pertama kali menggunakan pesawat terbang sebagai moda transportasi untuk liburan.

Manfaatkan platform penjualan tiket pesawat terpercaya seperti Traveloka untuk perjalanan liburan yang aman dan nyaman. Selamat berlibur!

Review Cimory Semarang : Wisata Keluarga dan Edukasi

Cimory Semarang (Cimory On The Valley) merupakan salah satu cabang Cimory di Jawa Tengah. Berada di Ungaran, tempat ini terbilang cukup mudah dijangkau karena berdekatan dekatan dengan pintu tol. Meskipun jaraknya terbilang cukup jauh dari Kota Semarang, tapi destinasi wisata ini selalu ramai dikunjungi baik akhir pekan maupun hari kerja.

Tempat wisata yang menggabungkan wisata keluarga dan edukasi ini, merupakan salah satu tempat wisata yang ramah anak. Baik dari segi wahana, makanan dan tentu saja pusat oleh-olehnya.

cimory semarang
source: idntimes.com

Wisata Edukasi di Cimory Semarang

Cimory sendiri memiliki pabrik kecil yang memproduksi olahan susu. Pengunjung pun bisa melihat prosesnya, melalui jendela kaca besar di sisi pabrik. Tau nggak sih, kalau di sini ada sapi-sapi perahnya? Berada di area belakang, kita bisa jumpai kandang sapi perah yang berukuran sangat besar (bahkan bentuknya sedikit berbeda dengan sapi lokal).

Selain itu, kita juga mengunjungi Mini Mania yang berada di sisi lain kawasan ini. Mini Mania sendiri merupakan area luas yang berisi landmark ternama negara-negara besar di dunia. Sambil berfoto, adik-adik kita sekaligus belajar mengenai hal ini.

Tidak hanya anak-anak, ternyata di sini banyak orang dewasa yang juga memanfaatkan wahana ini untuk berfoto. Dengan replika landmark yang sangat mirip, serta taman-taman bungan yang indah, tak salah jika wahana jika dikatakan instagramable.

Kumpul Keluarga

Sebagai salah satu lokasi yang ramah anak, Cimory memanjakan mereka dengan banyaknya permainan. Tidak hanya itu, ada wahana rumah hobbit di sisi belakang area yang berdekatan dengan kebun sayuran. Kemudian ada kebun binatang kecil, area khusus burung dan yang tidak kalah seru adalah rumah kelinci.

Pengunjung bisa memberi makan kelinci-kelinci ini dengan membayar untuk mendapatkan wortel, begitu juga jika ingin memberi makan burung-burung.

Lelah berkeliling Cimory, kita bisa menyantap makanan lezat di restorannya. Mulai dari makanan ringan sampai berat, disajikan dengan sangat nikmat. Harganya sendiri variasi ya, berkisar antara 10.000 sampai dengan 45.000 untuk setiap menunya.

Bersebelahan dengan restoran, kita bisa jumpai Cimory Shop. Selamat datang di pusat oleh-oleh Cimory Semarang! Di sini, kita bisa membeli banyak varian olahan susu dari Cimory. Bahkan, sebagian besar yang di jual di sini tidak ada di supermarket ataupun swalayan, loh! Itulah mengapa, banyak pengunjung yang biasanya memborong banyak produk olahan Cimory.

Selain makanan, kita juga bisa membeli aneka cinderamata untuk kerabat. Sebagian besar memang berbentuk sapi (maskot Cimory), namun juga ada barang-barang lain yang tak kalah menggemaskannya.

Akomodasi

Berada di jalan besar dan berdekatan dengan pintu tol, menjadikan akses ke Cimory ini cukup mudah ya. Namun, jika kita berkunjung ketika akhir pekan, maka biasanya kita butuh waktu lebih lama untuk sampai ke sana karena macet. Untuk menyiasatinya, kita bisa berangkat agak pagi, supaya sampai ke lokasi pun belum terlalu ramai.

Untuk penginapan, sepertinya memang kita harus agak menjauh dari sini. Karena tak banyak hotel di sepanjang jalan ini, hanya beberapa hotel besar seperti The Wujil dan beberapa yang lain.

Oke, itu adalah sedikit ulasan mengenai Cimory Semarang. Secara keseluruhan, seluruh fasilitas umum terbilang sangat bersih dan begitu juga dengan pelayanannya. Untuk teman-teman yang butuh refreshing dari kesibukan pekerjaan atau rutinitas lainnya, tidak ada salahnya mencoba ke tempat wisata ini. Semua anggota keluarga bisa merasakan kenyamanannya di satu tempat ini.

Baca juga yuk ulasan tempat wisata lainnya di sini!

6 Rekomendasi Sneakers untuk Traveler Wanita, Cek!

Bicara soal kenyamanan pada penggunaan alas kaki, sepatu sneakers memang menjadi juaranya. Sneakers merupakan salah satu model sepatu yang paling fleksibel dan tentunya dijamin nyaman untuk digunakan kemanapun kamu pergi, seperti contohnya untuk sekedar hangout ataupun keperluan berjalan dengan jarak yang jauh.

Untuk kamu yang senang berpenampilan sporty dan casual, sneakers pasti jadi salah satu item fashion yang penting dan gak boleh dilewatkan. Apalagi jika teman-teman sedang traveling di berbagai medan yaa.

Terdapat banyak sekali brand sneakers yang populer dan wajib untuk kamu miliki untuk digunakan bepergian sehari-hari. Terutama untuk kamu para pencinta sneakers atau seringkali disebut-sebut sebagai sneakerhead, wajib banget punya berbagai brand sneakers untuk melengkapi koleksi sneakers kamu.

Berikut ini adalah ulasan mengenai rekomendasi sneakers terbaik yang sangat cocok untuk kamu para traveler wanita, atau siapa saja yang senang berpenampilan sporty dan casual!

Rekomendasi Sneakers Untuk Traveler Wanita

rekomendasi sneakers untuk traveler wanita

1. Nike

Pasti kamu sudah tidak asing lagi dengan brand sneakers yang satu ini. Nike, merupakan brand dari Amerika yang sudah tidak perlu diragukan lagi kepopulerannya. Nike menjual berbagai sepatu, khusus untuk olahraga, berbagai peralatan olahraga yang lengkap dan juga sepatu casual seperti sneakers yang bisa kamu gunakan sehari-hari. 

Bicara soal kualitas tentunya kamu tidak perlu meragukannya lagi, dijamin paling terdepan dan dibuat dari bahan yang berkualitas dan tentunya nyaman ketika digunakan. Untuk kamu yang senang berpenampilan sporty dan casual, sneakers dari brand Nike ini wajib untuk melengkapi koleksi sneakers kamu. 

Bagaimana, sudahkah kamu memiliki salah satu sneakers dari Nike di lemari koleksi sneakers kamu? Nah, kamu bisa menemukan sepatu Nike original di Zalora. Yuk, cek Zalora sekarang juga untuk menemukan model sneakers dari Nike yang kamu mau!

2. Adidas

Selain Nike, brand sneakers yang sudah tidak perlu diragukan lagi kepopulerannya yaitu Adidas. Adidas merupakan brand asal Jerman, yang memproduksi berbagai perlengkapan olahraga seperti peralatan untuk olahraga, pakaian khusus olahraga, sepatu olahraga, dan juga sepatu casual seperti sneakers.

Menjadi salah satu brand sepatu yang terbaik dan terpopuler, Adidas tentunya memiliki kualitas yang dijamin dan sepatunya yang nyaman ketika digunakan. Bahan yang digunakan untuk pembuatan sepatunya juga bahan yang berkualitas. Sneakers dari Adidas ini wajib banget kamu miliki untuk digunakan sehari-hari, ataupun untuk melengkapi koleksi sneakers kamu, ya!

3. Vans

Banyak digemari oleh para remaja muda, sneakers dari Vans menjadi salah satu sepatu terpopuler yang wajib dimiliki untuk kamu para wanita yang senang berpenampilan sporty dan casual. Vans memiliki desain sneakers dengan konsep street shoes yang simple dan tentunya dibuat dengan bahan yang berkualitas. 

Kualitas pada bahan yang digunakan tentunya menjamin kenyamanan pada sneakers. Kamu bisa menggunakan sneakers dari Vans untuk pergi hangout, atau bisa digunakan untuk sekolah atau kuliah dengan menggunakan warna tertentu seperti hitam atau putih. Bagaimana, kamu tertarik untuk memiliki sneakers dari Vans? 

Jangan lupa beli sneakers dari Vans di tempat tertentu yang menjamin keasliannya, perhatikan agar kamu tidak tertipu dengan sepatu tiruan. Vans original bisa kamu temukan di official store-nya di Zalora!

4. Onitsuka Tiger

Pernahkah kamu mendengar brand sneakers yang satu ini? Onitsuka Tiger, merupakan brand sepatu yang berasal dari Jepang. Brand sepatu yang satu ini juga termasuk brand yang sudah banyak dikenal dan populer di seluruh kalangan. 

Onitsuka Tiger juga memproduksi sneakers yang memiliki ciri khas tersendiri, yaitu terdapat garis panjang pada sisi samping sepatu. Untuk anda para wanita yang senang mengoleksi sneakers, Onitsuka Tiger juga menyediakan berbagai model sneakers untuk wanita maupun unisex. 

Jangan lupa untuk menambahkan sneakers dari Onitsuka Tiger untuk melengkapi koleksi sneakers kamu, ya!

5. Converse

Semua kalangan pasti mengetahui brand sepatu yang satu ini. Converse, merupakan brand sepatu asal Amerika yang sudah sangat populer. Sneakers keluaran Converse ini memiliki ciri khas tersendiri.

Memiliki penampilan casual dengan gaya yang berbeda, sneakers yang diproduksi Converse didesain dari bahan kanvas yang khas dan juga ikonik. Kamu wajib untuk memiliki salah satu model sneakers dari Converse, namun perlu diperhatikan bahwa kini sudah banyak beredar sepatu tiruan dari Converse. Soal kualitas, sepatu tiruan dan sepatu original jelaslah berbeda. Maka, perhatikan baik-baik dan jangan salah untuk memilih sepatu dari Converse.

6. Keds

Sama seperti Converse, sneakers dari brand Keds juga didesain dari bahan kanvas katun yang premium dan breathable. Keds, merupakan brand sneakers asal Amerika yang bisa kamu miliki sneakersnya untuk melengkapi koleksi sneakers kamu. 

Keds memiliki model dan desain yang terlihat cocok untuk kamu para wanita pecinta sneakers. Dibuat dari bahan berkualitas, sneakers yang satu ini sangat nyaman dan ringan untuk digunakan. Tersedia berbagai warna dan motif, kamu bisa memilih sesuai dengan selera kamu! Tertarik untuk memiliki sneakers dari Keds?

Nah, itu dia rekomendasi sneakers terbaik. Cocok banget untuk kamu para wanita yang senang berpenampilan sporty dan casual. Apakah ada salah satu brand favorit kamu? Yuk, segera miliki semua model sneakers dari brand-brand ternama ini dan temukan dengan mudah melalui official store di Zalora!