Nendes Kombet Cafe Malang dengan View Pegunungan

Nendes Kombet Cafe (NK Cafe) ini ternyata sudah terkenal kemana-mana lho. Saat saya mengunggah salah satu spot foto di NK Cafe, banyak juga yang menanggapi dan menebak. Voila! 100% benar. Artinya memang sudah viral dan baru kali ini saya berkesempatan kesana.

Begitu masuk ke area parkir, kami disambut dengan udara segar dan angin semilir yang begitu menenangkan. Pemandangan menghadap Gunung Putri Tidur (kata orang-orang) menambah syahdunya pertemuan dengan orang-orang tersayang di Nendes Kombet Cafe ini.

nendes kombet cafe
Welcome to Nendes Kombet Cafe

Lokasi Nendes Kombet Cafe

Bagi teman-teman dari luar Malang, gunakan Google Maps untuk menjangkau lokasi ini ya. Karena tempatnya berada di sekitar perumahan dan persawahan (bahasa apa sih ini, wkwk). Nendes Kombet Cafe terletak di sekitar wilayah Ampeldento, Karangploso, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Kalau dari arah kota Malang, kita bisa melewati Jalan Soekarno Hatta, atau Dinoyo, lalu menuju simpang lima. Ikuti saja arahan maps menuju soto legend bernama Soto Sawah. Tidak jauh dari Soto Sawah itulah lokasi dari Nendes Kombet Cafe.

nendes kombet cafe
view gunung Putri Tidur

Arti Nendes Kombet

Nendes Kombet adalah bahasa walikan atau kebalikan yang menjadi bahasa khas kota Malang. Kalau dibalik : Senden Tembok. Maka Nendes Kombet artinya bersender pada tembok.

Tidak hanya kopi saja yang punya filosofi, Senden Tembok juga punya filosofinya lho. Entah apakah hanya orang Malang saja yang punya kebiasaan bersender pada tembok ketika ia lelah ataukah daerah lain juga begitu.

Jadi senden tembok atau bersender pada tembok itu sendiri memiliki arti bahwa orang tersebut sedang lelah, tidak bersemangat, capek, dan arti yang semisal. Jadi kalau ada orang yang sedang senden tembok bisa jadi orang tersebut tidak mau diganggu. Karena sedang "santai-santai"nya usai melakukan pekerjaan yang melelahkan.

Pas ya, kalau kita sedang lelah, capek, atau suntuk dengan pekerjaan, atau suasana keluarga yang memanas misalnya :p bisa nih mampir ke Nendes Kombet Cafe. Dijamin pusing dan galau akan hilang seketika. Selain karena viewnya yang memanjakan mata, terlebih bagi penduduk perkotaan, Cafe ini juga menyediakan persewaan sepeda lho. Sehingga kita bisa menaiki sepeda, berkeliling di areal persawahan yang menyejukkan.

area NK Cafe Malang
Saat petugas memberi makan ikan

area nendes kombet cafe malang

nendes kombet cafe malang

Daftar Menu Nendes Kombet Cafe Malang

Kalau ditanya daftar menu Nendes Kombet Cafe sih sebenarnya relatif standart dengan harga cafe-cafe pada umumnya. Sajian makanannya pun bervariasi. Mulai dari masakan tradisional seperti ayam goreng, ayam bakar, gurame, ayam betutu, sop buntut, berbagai macam sambal, tumis kangkung, mie goreng, mie godhog (mie rebus dengan irisan ayam, sosis dan telur). Ditambah minuman seperti teh hitam dan es jeruk.

Sayang banget menunya ngga sempat kefoto :D

Bagi pengunjung yang bosan dengan menu tradisional, NK Cafe juga menyediakan menu Chinese, Japanese, bahkan Western. Mulai dari Nasi Goreng Hongkong, Chicken Katsu, steak, hingga aneka pasta. Camilannya juga standart cafe pada umumnya. Ada kentang goreng, tahu tuna, tempe mendoan, hingga onion ring.

Minumannya pun banyak sekali macamnya. Mulai dari olahan milkshake, mojito, hingga jus buah.

Sayang sekali ketika saya kesana banyak menu yang kosong. Ketika saya tanya mbak pramusaji, biasanya tidak banyak yang kosong sih. Pas kebetulan banget saat saya kesana menunya banyak yang tidak ready.

Sehingga kami hanya memesan nasi goreng, dua ayam bakar, ayam betutu, tumis kangkung, oglio olio, sambal, gado-gado, mie rebus, jus, olahan milkshake, es teh, dan es jeruk. Semua dilahap untuk enam orang. Total pembayaran sekitar 350 ribu rupiah sudah termasuk pajak dan service.

Harga makanannya mulai dari 20ribuan saja, minumannya mulai 10ribuan. Cukup terjangkau sih, kecuali untuk mahasiswa, hehehe..

NK Cafe yang Ramah Anak

nendes kombet cafe malang
area permainan anak-anak

Bagaimana rasa makanannya? Masih bisa dinikmati lah dan karena saya lapar banget makanan jadi terasa nikmat. Ditambah dengan view yang memanjakan mata. Saran saya nih kalau kesini jangan pas lapar banget ya, karena penyajian makanannya cukup lama. Setelah memesan menu makanan, sebaiknya kita jalan-jalan dulu di areal cafe karena ada banyak spot foto cantik di sana. Sehingga waktu yang lama dalam penyajian pun tidak akan terasa.

Selain itu NK Cafe juga ramah anak lho. Si Isya senang sekali melihat ikan yang bergerombol sangat banyak berlarian di dekat pematang sawah. Kalau beruntung, kita juga bisa ikut memberi makan bersama dengan petugas.

area permainan NK Cafe Malang

Selain itu juga ada arena bermain untuk anak seperti papan seluncur, rumah-rumahan, ayunan, trampolin, hingga main tenda-tendaan. Mengajak keluarga kesini sudah pasti menyenangkan. Suguhan view pegunungan sungguh memikat hati, anak-anak pun betah dan jadi doyan makan setelah lelah bermain.

Jangan lupa mampir ke Nendes Kombet Cafe kalau sedang jalan-jalan ke Malang ya! Semoga bermanfaat :)

7 Museum Terbaik di Indonesia yang Wajib Kamu Datangi

Ada 7 museum terbaik di Indonesia yang selayaknya kita datangi sebelum napas berakhir, eaa. Lebay ya? Ngga juga sih. Ini juga menjadi salah satu impian saya sebelum menua. Menjelajah museum-museum terbaik di Indonesia. 

Berikut 7 Museum terbaik di Indonesia yang tidak hanya menawarkan wisata sejarah, tetapi juga tempat yang layak untuk didatangi. Catat yuk, ada di mana aja sih museum terbaik itu.

7 Museum Terbaik di Indonesia versi CaravanJingga

Indonesia memiliki banyak sekali museum yang tersebar di seluruh wilayahnya. Totalnya ada 439 museum! Mulai dari Sabang sampai Merauke. Kalau museum yang paling dekat di daerah kamu apa? Nanti bagikan di kolom komentar, ya. Kalau museum di dekat saya adalah museum peninggalan zaman Belanda, namanya Museum Brawijaya yang terkenal dengan gerbong mautnya itu.

Nah, kali ini kita bahas 7 museum terbaik di Indonesia yuk! Berdasarkan tempat dan apa yang diberikan oleh museum tersebut, saya coba rangkum 7 museum terbaik di Indonesia. Penilaian ini berdasarkan beberapa sumber ya.

Berikut datanya :

  1. Museum Nasional Indonesia
  2. Museum Fatahillah
  3. Museum Tsunami
  4. Museum Geologi
  5. Museum Rekor Indonesia
  6. Museum Angkut
  7. Museum Kata

Yuk kita ulas satu per satu, ya.

1. Museum Nasional Indonesia (MNI)

museum terbaik di indonesia

Wajar sekali jika museum ini menempati urutan pertama sebagai museum terbaik di Indonesia. Karena pada kenyataannya museum yang sudah ada sejak 1862 ini merupakan museum terbesar di Asia Tenggara.

Koleksi yang ditampilkan adalah barang-barang bersejarah seperti benda arkeologi, etnografi, atau geografi. Semua benda bersejarah yang berasal dari Sabang sampai Meuraoke, bisa kamu lihat hanya di Museum Nasional Indonesia.

2. Museum Fatahillah

museum terbaik di indonesia
Source : museum nusantara

Museum Fatahilah juga merupakan museum terbaik di Indonesia yang terletak di jantung Ibu Kota, Jakarta. Di tempat tersebut, kita bisa menemukan lebih dari 23ribu benda peninggalan zaman dahulu yang berhubungan dengan sejarah Indonesia. khususnya di Jakarta.

Berada di kawasan Kota Tua, Jakarta. Museum Fatahilah selain menjadi situs sejarah, tetapi juga bisa menjadi tempat nongkrong yang sangat menarik. Kita seperti berada di Jakarta versi tempo dulu.

3. Museum Tsunami

museum terbaik di indonesia
source : usgboral

Keberadaan museum terbaik di Indonesia yang satu ini ada karena satu bencana besar yang pernah melanda Indonesia 2004 silam. Ratusan nyawa melayang, masih banyak jasad yang hilang sampai saat ini.

Selain karena mengingatkan kita akan peristiwa dahsyat waktu itu, museum Tsunami ini dibangun dengan rancangan keren. Kamu bisa menggunakannya untuk melindungi diri jika nanti Tsunami datang lagi.

Pada museum tersebut juga tersedia layanan pembelajaran untuk menghindar dari bencana. Kerennya beneran! Salut sama Ridwan Kamil selaku arsitekturnya.

4. Museum Geologi

museum terbaik di indonesia
Source : idntimes

Museum terbaik di Indonesia yang satu ini letaknya berada di Bandung. Menawarkan beragam situs Geologi untuk keperluan pembelajaran. Koleksinya ada banyak sekali.

Kamu bisa melihat wujud manusia purba seperti Megantropus Palalea Javanicus, fosil Dinosaurus, atau makhluk di zaman purba dan situs geologi lainnya.

5. Museum Rekor Indonesia

museum terbaik di indonesia
source : traverse.id

Berbeda dari museum-museum selanjutnya yang lebih menawarkan benda-benda bersejarah. Asalnya bisa dari jutaan bahkan jutaan tahun lalu. Museum rekor Indonesia justru menawarkan koleksi berupa rekor apa saja yang pernah orang Indonesia catat baik secara nasional, maupun internasional.

Nama kamu juga bisa tercatat di sana loh, caranya juga gampang. Kamu hanya perlu membuat atau mengalahkan rekor yang ada sebelumnya. Kalau mau bikin rekor jomlo terlama, bisa hubungi mimin ya. Hihihi

6. Museum Angkut

museum angkut
source : tiketpromo

Museum Terbaik Indonesia yang lokasinya berada di Kota Batu, Jawa Timur. Di tempat ini, kita bisa menyaksikan beragam jenis angkutan umum yang ada di seluruh dunia. Datang dari rentang waktu yang berbeda, ada yang berasal dari zaman klasik, ada juga yang berasal dari zaman modern.

Secara keseluruhan, tempat yang ditawarkan museum juga sangat cocok untuk dijadikan foto instagramable. Tidak heran jika museum ini pernah viral dan langsung diserbu pengunjung.

7. Museum Kata

museum kata
source : indonesiakaya

Kalau museum terbaik satu ini adalah museum terbaik versi saya, hehehe.. 

Salah satu impian saya untuk bisa kesana dan insyaAllah dalam waktu dekat kita kesana ya. Sudah tahu kan siapa itu Andrea Hirata? Novelis terkenal yang melahirkan banyak karya untuk literasi Indonesia. 

Museum Kata Andrea Hirata terletak di Jalan Raya Laskar Pelangi No.7, Gantong, Belitung Timur. Suasana yang disajikan novel Laskar Pelangi langsung terasa ketika menginjakkan kaki di halaman depan museum. Foto-foto yang dipasang di halaman museum seperti bercerita mengenai perjalanan Laskar Pelangi dan banyak karya sastra di Indonesia.

Tentu saja museum ini menjadi tempat kebanggaan masyarakat Belitung. Ada yang mau jalan-jalan ke Belitung? Pencinta sastra wajib kesini nih!

Nah, itulah 7 museum terbaik di Indonesia yang menjadi rekomendasi untuk segera dikunjungi. Semoga bermanfaat ya :) Ikuti terus jalan-jalan kami dan dapatkan info menarik lainnya.


Menyusun Plan Budget untuk Travelling

 

budgeting

Sebagai seseorang yang suka jalan-jalan, membuat plan budget merupakan hal wajib setelah membuat ittinerary perjalanan. Bagiku membuat plan budget sama pentingnya dengan membuat ittinerary perjalanan, mereka adalah dua komponen yang tak bisa dipisahkan.

Kegunaan membuat budgeting perjalanan apasih? Pertama agar kita tidak sampai kehabisan uang selama perjalanan. Kedua agar kita bisa tau biaya yang dihabiskan selama travelling, sehingga kita bisa tau berapa rupiah uang yang disisihkan untuk melakukan perjalanan tersebut.

Ada tiga hal yang menjadi focus utama aku dalam menyusun plan budget. Tiga hal itu adalah transportai, akomodasi selama di kota tujuan, dan biaya makan. Beberapa orang biasanya menambahkan biaya membeli oleh-oleh untuk teman atau kerabat. Namun buat aku itu bukanlah hal utama, karena bukan hal wajib yang dilakukan saat travelling. Nah, yuk sekarang kita bahas satu pers

1. Transportasi

plan budgeting

Pertama-tama tentukan Kota atau Negara mana yang akan kalian tuju. Setelah itu cari tau transportasi menuju ke sana. Bisa transportasi darat seperti bus, kereta api atau mungkin sewa mobil. Bisa transportasi laut, misal tempat tujuan kalian harus dilalui dengan menyeberang dengan kapal. Dan bisa juga transportasi udara, di mana tempat yang kalian tuju ternyata hanya bisa dilalui dengan pesawat. Atau mungkin gabungan dari tiga moda transportasi tersebut. Lalu pilih yang sesuai dengan budget yang kalian inginkan. Mau jalan-jalan backpacker-an atau ala koper itu terserah kalian.

Beberapa moda transportasi bisa dipesan jauh-jauh hari, seperti kereta api dan pesawat. Untuk kalian yang ingin menghemat biaya, baiknya memesan tiket tiga bulan sebelum keberangkatan. Harga tiket bisa naik turun tiap harinya. Kadang juga ada promo atau diskon di beberapa maskapai penerbangan. Keuntungan memesan tiket jauh-jauh hari sebelum keberangkatan adalah kalian punya banyak waktu untuk memilih.

Untuk transportasi selama berada di tempat wisata, ada baiknya kalian menggunakan transportasi umum. Selain biaya yang lebih murah, kalian juga lebih mudah membaur dengan warga sekitar. Selain itu bila memungkinkan untuk dijangkau dengan berjalan kaki, lakukanlah dengan berjalan kaki. Sangat menyenangkan berjalan-jalan sambil menikmati suasana kota tempat kita berwisata.

2. Akomodasi

akomodasi

Akomodasi di sini merupakan tempat tinggal kita selama travelling. Sekali lagi, sesuaikan dengan budget yang kalian punya. Ada banyak cara untuk menyiasati akomodasi ini agar tak menghabiskan banyak biaya. Kalian bisa memilih guest house atau hostel untuk menginap selama di kota tujuan. Biaya lebih murah jika dibandingkan kalian menyewa hotel. Atau menggabungkan akomodasi dan transportasi, misal tidur di bus malam atau di sleeper train. Atau jika terdapat saudara atau teman di kota tujuan kalian bisa menumpang menginap di rumah mereka. 

Untuk kalian yang memilih menginap di hotel, hostel atau guest house kini lebih mudah. Karena ada banyak aplikasi yang melakukan pemesan jauh-jauh hari, beberapa bahkan bis abayar ditempat tanpa harus mentransfer uang muka. Biasanya juga terdapat promo atau diskon yang digabung dengan paket pesawat atau tempat wisata bila dipesan jauh-jauh hari.

3. Makanan atau Konsumsi

foodcourt

Kalian tak akan bisa menikmati perjalanan bila perut kalian lapar. Menyiapkan dana untuk makanan terlihat sepele sih, tapi ini penting sekali.  Ada banyak cara untuk menekan biaya ini agar tidak membengkak.

  1. Cari penginapan yang sudah menyediakan sarapan.
  2. Gabungkan makan siang dan makan malam.
  3. Beli mie instan dan masak di dapur penginapan.
  4. Tidak terlalu banyak jajan di tempat wisata.
  5. Cari warung makan pinggir jalan dengan harga yang terjangkau.

Nah itu dia tiga hal yang wajib banget untuk dimasukkan dalam plan budget travelling kalian. Sekarang udah siap menyusun plan travelling bukan?

 

7 Fakta Menarik Bali. Udah Pada Tahu Belum?

Banyak fakta menarik Bali yang mungkin tidak diketahui oleh banyak orang. Misalnya saja tentang keberadaan perempuan bertelanjang dada pada jaman dahulu, pasti belum tahu kan?

Ternyata selain memiliki panorama alam yang indah, tempat berkumpulnya banyak bule dari seluruh negeri, Bali juga punya banyak hal yang sangat menarik untuk kita ketahui. Tetap pantau artikel ini untuk mendapatkan fakta yang lengkap ya!

fakta menarik Bali

7 Fakta Menarik Bali

Dari sekian banyak fakta yang ada, kiranya saya akan bagikan 7 yang menurut saya paling menarik. Saya aja kaget ketika mengetahuinya, kamu juga pasti kaget sih. Nih ya,

1. Perempuan Bali jaman dulu itu…

Jauh sebelum Covid-19 menyerang, perempuan Bali baik yang sudah menikah ataupun yang belum, memiliki satu tradisi yang terbilang unik lho. Pasalnya waktu itu banyak perempuan Bali yang memilih untuk tidak mengenakan penutup dada ketika melakukan interaksi dengan orang lain.

Hust, jangan salah paham dulu. Bali zaman dulu nggak kayak sekarang. Dulu tidak terlalu banyak kejahatan. Setelah banyak pendatang, eh tingkat kejahatan jadi meningkat. Akibatnya, tradisi seperti ini jadi hilang. 

Oh ya, maksud dari tradisi tersebut adalah untuk menunjukkan kesucian. Bukan malah sebaliknya.

2. Poligami dan Perceraian Angkanya Masih Rendah

Masyarakat Bali ini sangat menjunjung tinggi nilai pernikahan. Terbukti dengan sedikitnya kasus perceraian atau kasus poligami sekalipun. Rata-rata setiap orang di Bali hanya melangsungkan pernikahan sekali saja.

Jadi nggak ada tuh ceritanya pelakor atau pebinor yang berkembang biak di Bali.

3. Orang Bali itu Ramah, yang Jahat itu Pendatang

Menariknya adalah meski selalu ada tindak kejahatan, tetapi mayoritas pelakunya adalah pendatang. Bukan masyarakat asli Bali. Mereka sangat menghargai nilai kebenaran dan ketertiban.

Ini mungkin yang menjadi alasan banyak orang luar datang, karena keramahan penduduk asli Bali yang bisa menerima pendatang dengan baik. Tapi sayang juga sih, pendatangnya malah berbuat onar.

4. Sabung Ayam

Meski terbilang aman dari kejahatan. Tetapi untuk kasus yang satu ini, mungkin menjadi pengecualian. Ya, sabung ayam di Bali ini masih marak dilakukan. Apalagi mereka yang tinggal di Denpasar. Kita bisa menemukannya dengan mudah.

Singkatnya sih mungkin mereka belum move on dari budaya masa lalu.

5. Kesetiaan Wanita Bali

Berita bagus untuk kaum laki-laki yang masih jomlo. Khususnya yang ingin mencari pendamping yang setia dikala susah maupun susah banget. Hehe..

Fakta membuktikan bahwa selain angka perceraian yang relatif kecil. Perempuan Bali ternyata  memiliki tingkat kesetiaan terbaik di antara perempuan lain secara statistik.

6. Banyak Liburnya

Fakta menarik Bali yang satu ini kalau diterapkan di Jakarta, Malang, Surabaya atau kota-kota sibuk lainnya di Indonesia sepertinya bakalan menyenangkan. Kebayang dong ya kalau dalam setahun bisa dapat jatah libur yang banyak.

Ya, bukan tanpa alasan kalau daerah eksotis itu memiliki banyak hari libur, itu karena memang masyarakat sana masih menjunjung tinggi nilai budaya dan Agama. Jadi setiap ada perayaan Agama, atau adat pasti diliburkan. Dan menariknya setiap tahun di Bali pasti banyak upacara keagamaan yang dilakukan.

7. Kasta di Bali

Bali adalah daerah yang memiliki penduduk mayoritas beragama Hindu. Dalam keyakinannya, seseorang dikelompokkan menjadi beberapa bagian—disebut dengan kasta— yang sesuai dengan tugas dan fungsinya masing-masing. Dari yang bertugas sebagai pemimpin Negeri, pembangkit ekonomi sampai dengan pengabdi.

Nah, bagaimana? Fakta yang menarik bukan? Kasta di Bali menutup 7 fakta menarik Bali pada artikel traveling kali ini. Buat kamu yang berencana ke sana dalam waktu dekat, mudah-mudahan tulisan ini bisa menambah semangat kamu berkunjung ke sana ya.

Jangan lupa bagikan pengalamanmu di Bali dan bagaimana perkembangan adat di sana melalui kolom komentar dalam artikel ini. Semoga bermanfaat :)

Lafayette Coffee & Eatery, Tempat Nongkrong Rooftop dengan Suasana Heritage

lavayette

Kini ada satu tempat nongkrong lagi yang bisa kalian kunjungi untuk ngopi bareng teman atau pasangan. Kafe baru yang baru buka awal bulan April 2021 ini  bernama Lafayette Coffee & Eatery.

Membahas tempat nongkrong di Kota Malang, rasanya nggak akan ada habisnya. Selalu ada tempat nongkrong baru dengan konsep yang menarik yang wajib banget buat dikunjungi. Sangking banyaknya, sampai kita yang mau ngopi bingung sendiri buat nentuin bakal nongkrong di mana.

Tepat sebelum bulan Ramadhan tiba, kafe dengan suasana heritage ini dibuka. Selain suasana kafe yang dibuat heritage, lokasi kafe ini juga berada di kawasan kayutangan heritage yang kental dengan suasana tempo dulu.

Konsep Kafe

lavayette

kafe ini berada di kawasan kayutangan heritage, bangunan kafe ini merupakan bangunan lawas. Sekedar informasi, semua bangunan di kawasan kayutangan heritage tidak boleh dirubah. Hal ini dikarenakan kawasan ini merupakan kawasan cagar budaya Kota Malang, sehingga semua bangunan yang lekat akan sejarah Kota Malang ini tak berubah.

Dulunya bangunan kafe ini merupakan toko buku Boekhandel Slutter-C.C.T van Drop Co. Lalu kemudian beralih menjadi sebuah kantor penukaran uang asing yang bernama Rajabally. Karena kantor tersebut sangat popular pada zamannya, perempatan yang berada tepat di depan bangunan itu disebut perempatan Rajabally.

Tak hanya bagian luar bangunan kafe saja yang bergaya heritage, bagian dalam kafe juga masih sama seperti jaman dulu. Ubin kafe misalnya, merupakan ubin tahun 1940-an yang bercorak polkadot kecil berwarna coklat muda berukuran 30cm x 30cm. Tangga masuk juga masih bergaya arsitektur lawas yang sedikit melingkar. Foto-foto lawas juga masih menghiasi dinding-dinding kafe yang bercat putih ini.

lavayette

Selain bersuasana heritage, yang menarik lagi dari kafe ini adalah rooftopnya. Jika di lantai dua kalian disuguhi dengan suasana jaman dulu yang kental. Di lantai 3-nya kalian akan disuguhi suasana modern.

Bila akan ke lantai 3 kalian perlu menuju pintu dekat dengan pantry, keluar dari situ kalian akan menemukan tangga dengan lantai kayu menuju atas.

Yang menjadi nilai plus ngopi di rooftop adalah pemandangannya yang sangat indah. Bila kalian ke sini saat sore hari, kalian bisa menikmati senja di tengah riuhnya suasana kota. Suasana jadi semakin syahdu, pas banget buat ngilangin stress selama kerja.

Bila kalian ke sini saat malam hari, pemandangannya tak kalah indah. Langit hitam yang dihiasi dengan kerlap-kerlip bintang menjadi atap yang indah. Suasana yang sangat romantic untuk ngopi dengan pasangan.

Menu Kafe

lavayette

Di lantai satu merupakan area parkir dan lobby kafe. Dari sana kalian bisa naik ke lantai dua di mana terdapat pantry terbuka, bagian yang bersebelahan dengan tangga disekat dengan pagar besi yang aesthetic. Di sinilah tempat kalian bisa memesan makanan dan minuman.

Tepat setelah kalian sampai di anak tangga terakhir, kalian akan disuguhi dengan berbagai hidangan pastry berupa snack dan dessert dipajang di etalase kaca. Kalian bisa memilihnya tortilla bolognise, roti isi daging, sus buah,  cake sebagai hidangan untuk teman ngopi.

Untuk minumannya, kafe ini lebih menonjolkan menu utama kopi dengan berbagai varian. Ada v6, espresso hingga cappuccino. Namun buat kalian yang tak suka kopi, di sini juga ada menu selain kopi kok.

Harga yang di patok untuk tiap menu yang disajikan pun cukup murah. Untuk minuman harganya kisaran Rp. 18.000-an per gelas. Sedangakan untuk pastry dibandrol dengan harga sekitar Rp. 8000-an.

Lokasi dan Jam buka

Lokasi kafe ini berada di jalan Semeru n0 2-4, Oro-oro Dowo, Kecamatan Klojen, Kota Malang. Depan Bank BCA jalan Basuki Rahmat.

Kafe mulai buka tiap hari dari pukul 08.00 WIB s.d 22.00 WIB. Selama puasa kafe buka dari pukul 16.00 WIB s.d 22.00 WIB.

 Autor : Lely Elated