Heritage Kayutangan, Pesona Baru Wisata Kota Malang 108 Rise and Shine

Hayoo siapa warga Malang yang belum pernah menghadiri event tahunan Heritage Kayutangan? Event tahunan yang digelar oleh Pemerintah Kota Malang dan juga masyarakat di sekitar wilayah Kayutangan ini selalu menarik wisatawan lho!

Dulu sebelum disebut Heritage Kayutangan, event tahunan ini diberi nama Malang Heritage yang cakupan wilayahnya di sekitar Jalan Ijen yang punya ciri khas bangunan zaman Belanda dan masih tidak banyak berubah hingga saat ini.

Kalau teman-teman pernah mendengar event Malang Tempoe Doeloe, kini Heritage Kayutangan adalah program lanjutan yang lebih mengerucut di satu wilayah dan tentunya menjadi salah satu kampung wisata unggulan di kota Malang.

Yuk Jalan-Jalan ke Heritage Kayutangan

heritage kayutangan
source : timesIndonesia

Sebelum saya ajak jalan-jalan ke Heritage Kayutangan, kita kenalan dulu yuk apa sih sebenarnya yang dimaksud Heritage Kayutangan itu?

Jadi daerah Kayutangan ini ditetapkan sebagai kawasan warisan budaya (heritage) kota Malang karena menyimpan segudang sisi sejarah yang sangat menarik untuk dikupas. Informasi dari berbagai sumber menyebutkan bahwa wilayah ini disebut Kayutangan karena konon sebelum 1914 di sebelah timur pertigaan Jl. Oro-Oro Dowo dengan Kayutangan terdapat petunjuk lalu lintas yang terbuat dari kayu berbentuk telapak tangan yang sedang menunjuk.

Nah, petunjuk tersebut mengarah ke tiga tempat. Kalau ke arah barat menuju ke Batu, ke arah selatan menuju ke Blitar dan ke arah utara menuju ke Surabaya. Selain itu, saat kawasan alun-alun mulai berkembang, di sepanjang jalan Kayutangan ditanami pohon-pohon yang daunnya berbentuk telapak tangan yang mengembang.

Penetapan kawasan Kayutangan sebagai kawasan heritage juga karena berbagai bangunan bernuansa kolonial banyak ditemukan pada kompleks pertokoan di sepanjang Jalan Kayutangan yang saat ini menjadi Jalan Basuki Rahmat.

Sekitar tahun 1960-1970an kawasan pertokoan ini digunakan untuk perdagangan umum, perkantoran, gedung bioskop, pakaian jadi, kelontong dan lain-lain. 

Bahkan kalau teman-teman menelusurinya, ada juga bangunan tua sebagai pusat perniagaan yang dulu disebut blok M dan ada kantor untuk guide tour di sana. Sampai saat ini, pos untuk turis asing tersebut masih ada lho. 

Kampung Tematik Untuk Segarkan Pikiranmu

Berjalan-jalan di Heritage Kayutangan ini saya jamin bisa menyegarkan pikiranmu. Di sana, kita bisa melihat suasana kota tua yang mungkin belum pernah kita lihat sebelumnya.

kampung tematik heritage
source : tribunnews

Kampung tematik Kayutangan Heritage, begitulah nama kampung tersebut diberi nama sebagai obyek wisata. Nuansanya khas tempoe doeloe, dan inilah yang menjadi daya tarik bagi para pengunjung untuk datang.

Ada apa saja di dalamnya? Teman Caravan akan melihat berbagai situs kegiatan religi, sajian makanan khas tempoe doeloe, bangunan dengan desain arsitektur kuno, dan beberapa ikon peninggalan kolonial Belanda.

Destinasi tersebut juga dikenal sebagai perkampungan kecil yang lokasinya terletak di Jalan Arif Rahman Hakim Gang II, Kauman, Kecamatan Klojen. Kawasan permukiman tersebut terdiri atas 4 RW dan 34 RT. Jumlah penduduknya cukup padat, berkisar antara 2 sampai 3 ribu orang. 

Karena cukup luas, setidaknya teman Caravan butuh waktu sekitar dua jam untuk bisa khatam berkeliling menyusuri tempat wisata tersebut.

heritage kayutangan
source : travelingyuk

Dulunya area ini adalah area perkampungan biasa. Banyak juga bangunan yang tidak terawat bahkan terabaikan. Warga setempat juga tidak sadar bahwa tempat tinggal mereka sebenarnya memiliki sejarah yang panjang.

Setelah diperiksa lagi ternyata ada banyak peninggalan bersejarah lho. 

’’Seperti kuburan Mbah Honggo, seorang guru spiritualnya bupati pertama Malang,’’ -Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) dan Ekonomi Kreatif Kampung Kayutangan Heritage Mila Kurniawati-

Kampung tematik tersebut benar-benar eksotis. Jalanan di kawasan itu rata-rata memiliki lebar 2,5 meter. Di pinggirnya sudah dihiasi spot-spot bernuansa kekinian. Mulai kumpulan barang antik, tulisan-tulisan masa lalu, hingga beberapa bangku yang berwarna aesthetic.

kawasan kampung heritage

Dalam event tahunan Heritage Kayutangan tahun 2022 ini Pemerintah Kota Malang mengambil tema 108 Malang Rise and Shine Heritage. Berlangsung hingga saat ini, 7 Juni 2022 sudah menarik lebih dari 10.000 pengunjung lho. Ada berbagai macam pertunjukan juga bagi wisatawan.

Bagaimana teman Caravan? Sudah mampir ke Heritage Kayutangan?

No comments

Post a Comment