Rekomendasi Paket Wisata Rafting di Bali

Negara kita terkenal dengan keindahan alam yang tiada tandingannya. Berbagai destinasi wisata alam menjadi andalan banyak daerah di Indonesia. Salah satu lokasi terbaik untuk aktivitas wisata adalah sungai. 

Aktivitas paling ngetren untuk menyusuri keindahan sungai bersama keluarga atau kawan-kawan adalah wahana arung jeram atau rafting.

Apalagi jumlah sungai di Indonesia memang sangat banyak. Nyaris setiap daerah memiliki sungai yang menawarkan keunikan dan keelokan tersendiri dengan jeram yang menantang bahkan hutan lebat di sepanjang pinggiran sungai. Rafting Bali salah satunya, menjadi salah satu wisata andalan di Bali selain wisata pantai.

ubud rafting bali
source: ubudraftingbali.com

Keseruan Rafting Bali untuk Wisata Keluarga

Satu pilihan seru untuk menikmati liburan bersama keluarga di Bali adalah menyusur sungai dengan arung jeram. Arung jeram atau rafting adalah salah olahraga air yang sebenarnya termasuk olahraga ekstrim. 

Meski termasuk olahraga ekstrim namun rafting bisa dilakukan oleh semua orang, bahkan mereka yang belum pernah memiliki pengalaman arung jeram sekalipun. 

Rafting Bali ini tentu saja khusus untuk aktivitas yang bersifat rekreasi. Sifatnya rekreasi tentu saja menyusuri sungai yang aman digunakan untuk aktivitas rafting terutama peserta pemula. Jadi sungai yang dipakai untuk rifting memiliki debit air khusus dengan gelombang dan halangan lain yang masih pada batas aman untuk wisata.

Sepintas rafting terlihat hanya duduk di perahu dan bergerak sesuai dengan gelombang air yang menggerakkan perahu. Padahal olahraga air ini butuh usaha untuk seimbang agar tidak jatuh, sehingga membuat tubuh menjadi terlatih. Saat air tidak banyak menggerakkan perahu, maka perahu harus digerakkan dengan tenaga dayung dari semua peserta dalam perahu.

Olahraga rafting ini memerlukan kerja sama tim selama mengarungi sungai hingga sampai ke garis finish. Dan teman-teman bisa menikmati rafting Bali bersama keluarga di beberapa pilihan tempat, di antaranya Sungai Ayung, Sungai Telaga Waja, Sungai Pakerisan, Sungai Melangit, dan Sungai Petanu.

Nikmati Pengalaman Rafting di Ubud Bali

Nah, rekomendasi wisata rafting yang patut teman-teman jajal adalah rafting di Sungai Ayung. Sungai ini bisa dikatakan adalah sungai terlebar dan terpanjang di Bali. Lokasinya di Kedewatan Ubud, membentang sepanjang 75 km dari area utara gunung hingga turun ke selat Badung di Sanur. 

Panjang jalur arung jeram di Sungai Ayung sekitar 10 km dan membutuhkan waktu kurang lebih 1,5-2 jam buat mengarunginya.

Menurut Skala Kesulitan Sungai Internasional ada enam tingkat kesulitan untuk rafting di Ubud Bali ini. Tingkat I dan II di Sungai Ayung ketika musim kemarau, di mana arus air cukup deras, area berbatu, ada sedikit turunan, namun masih terbilang aman. 

Cocok untuk pemula bermain di musim kemarau. Sementara ketika musim hujan, Sungai Ayung masuk ke tingkat IV karena arus akan membesar dan membutuhkan kemampuan mendayung yang lebih andal.

Untuk mendapatkan pengalaman seru ini teman-teman tentu saja akan dibimbing pemandu wisata yang memberikan perangkat keamanan, pelatihan gerakan atau manuver dasar, dan satu pemandu berpengalaman turut mendampingi di perahu. Pengalaman seru mengikuti naik-turunnya arus sungai dan bertemu dengan peserta lain bakal jadi cerita yang tak akan bisa terlupakan.

Banyak pilihan paket wisata rafting di Ubud Bali yang bisa kita pilih. Ada Paket Bali Rafting Swing Tour and Coffee Plantation Visit, arung jeram sambil berkunjung ke perkebunan kopi. Paket Ayung River Rafting with Bali Bike Tour, memadukan tour bersepeda dengan arung jeram. 

Bisa juga memilih Paket Ayung River Bali Rafting with Ubud ATV Tour, rafting dan menikmati keseruan mengendarai ATV Quad Bike. Gimana? Seru kan? 

Ada yang sudah pernah merasakan rafting di Bali? Bagikan keseruanmu di kolom komentar yuk!


1 comment

  1. Wah serunya kalau bisa rafting di Bali. Pasti menantang banget ya gaes...

    ReplyDelete